ruang

AFF U-19, Klasemen Sementara Setelah Malaysia Libas Singapura 5-0

Malaysia Libas Singapura
Timnas Malaysia U-19 memperkokoh posisinya sebagai pemuncak klasemen grup C dalam babak penyisihan piala AFF U-19. Malaysia melibas Singapura dengan skor meyakinkan 5-0.
Ruang redaksi
Print PDF

Surabaya, Ruang.co.id – Timnas Malaysia U-19 memperkokoh posisinya sebagai pemuncak klasemen grup C, babak penyisihan piala AFF U-19. Sukses Malaysia ini terjadi setelah di laga keduanya berhasil melibas Singapura dengan skor meyakinkan 5-0.

Dalam pertandingan yang digelar di stadion Gelora 10 November, senin malam (22/7). Malaysia labgsung menampilkan permainan cepat dan menekan barisan peryahanan Singapura. Hasilnya, di menit 7 Harimau Malaya muda langsung unggul 1-0, lewat tandukan kepala M Ridzwan yang memanfaatkan bola atas dari tendangan sudut.

Kemudian menit 12, Malaysia menambah gol lagi melalui Muhamad Naim. Sebenarnya Singapura mampu mengimbangi permainan menyerang Malaysia. Terbukti di menit 33 Singapura sempat mendapat hadiah penalti setelah pemainya Roul Bin Suhaimi dilanggar pemain Malaysia di kotak penalti. Tapi sayang, Kian Jarred Ghadesy gagal melakukan eksekusi. Tendanganya diblok kiper Malaysia

Bahkan dua menit setelah waktu normal Malaysia menambah gol kemenangannya menjadi 3-0 lewat kaki Pavithran Gunalan. Gol ini menutup kemenangan Malaysia di babak pertama.

Di babak kedua Malaysia menambah dua gol lagi lewat kaki Faris Danish di menit 74 dan sundulan Izzat Muhamad di menit 82 yang memanfaatkan lemparan ke dalam jauh yang dilakukan Faris.

Setelah unggul 5-0, Malaysia harus kehilangan satu pemainnya karena Abid Safara terkena kartu merah seyelah melakukan pelanggaran keras pemain Singapura Roul. Kedudukan 5-0 ini bertahan hingga babak kedu berakhir.

Dengan hasil demikian Malaysia berada di puncak klasemen grup C dengan point 6. Sementara di tempat kedua ditempati Thailand yang juga mengemas 6 point. Sehingga kedua tim ini masih punya peluang menjadi juara grup dalam pertemuan keduanya di laga terakhir Grup C nanti. (R3)

Klasemen Sementara
Grup A         M D K Gol P
Indonesia*  2  0  0  8-0 6
Timor L       1  0  1   3-4  3
Philipina     1  0  1   2-6  3
Kamboja     0  0  2  2-5  0

Baca Juga  Pelatih Timnas U-19 Indonesia Siap Ulangi Sukses 2013

Grup B        M D K Gol  P
Australia*   2  0  0 12-2 6
Myanmar    0  2  0  2-2   2
Vietnam      0  1  1  3-7    1
Laos             0  1  1  1-7     1

Grup C        M D K Gol  P
Malaysia     2  0  0 16-0 6
Thailand     2  0  0 8-1   6
Singapura   0  0  2 1-7   0
Brunei D     0  0  2 0-17 0

*= lolos semifinal