Surabaya, Ruang.co.id – Siapa yang tidak suka kisah cinta yang tumbuh dari persahabatan? Drakor sering kali menyajikan kisah manis tentang dua sahabat yang akhirnya menyadari bahwa perasaan mereka lebih dari sekadar teman.
Yuk, nostalgia bersama dengan daftar drama Korea berikut ini yang akan membuatmu baper dari sahabat jadi cinta.
1. You Drive Me Crazy (2018)
Sinopsis: Drama romantis ini bercerita tentang hubungan rumit antara Eun Seong dan Rae Wan, yang dari sahabat menjadi lebih dekat setelah mereka bermalam bersama. Mereka mencoba memahami perasaan masing-masing sambil menghadapi berbagai konflik emosional.
Pemeran Utama: Kim Seon-ho sebagai Kim Rae Wan, Lee Yoo-young sebagai Han Eun Seong.
2. Adult Trainee (2021)
Sinopsis: Drama omnibus tentang tiga remaja yang menghadapi masalah pubertas. Mereka belajar tentang cinta, seksualitas, dan kedewasaan melalui pengalaman unik dan lucu.
Pemeran Utama: Ryu Ui-hyun sebagai Seo Jae-min, Cho Mi-yeon sebagai Bang Ye-kyung, Kim Min-gi sebagai Kim Nam-hoo.
3. Something in the Rain (2018)
Sinopsis: Drama ini menceritakan kisah cinta antara Yoon Jin-ah, seorang wanita berusia 30-an yang tidak puas dengan kehidupannya, dan Seo Joon-hee, adik dari sahabatnya, yang baru kembali dari luar negeri. Mereka berdus terlibat perasaan yang tidak biasa yang menimbulkan konflik antara kedua keluarga yang tidak setuju.
Pemeran Utama: Son Ye-jin sebagai Yoon Jin-ah, Jung Hae-in sebagai Seo Joon-hee.
4. Love Next Door (2024)
Sinopsis: Drama komedi romantis yang bercerita tentang Choi Seung-hyo, seorang arsitek muda terkenal yang menjalankan studio arsitektur bernama “In.” Kehidupannya hampir sempurna, namun dia dihantui oleh kenangan masa kecilnya dengan sahabat lama, Bae Seok-ryu, yang kembali muncul dalam hidupnya setelah lama berpisah. Bae Seok-ryu, yang dulunya mendominasi dan selalu melindungi Seung-hyo ketika mereka masih kecil, kini sukses sebagai project manager di perusahaan besar.
Namun, ada peristiwa yang membuatnya ingin menghapus memori dari masa lalunya, terutama yang berkaitan dengan Seung-hyo. Kembalinya mereka satu sama lain memicu berbagai perasaan lama dan konflik baru, menggabungkan humor dan romantika dalam perjalanan mereka untuk memahami cinta yang sebenarnya. Pemeran Utama: Jung Hae-in sebagai Choi Seung-hyo, Jung So-min sebagai Bae Seok-ryu
5. More Than Friends (2020)
Sinopsis: Mengisahkan hubungan rumit antara dua sahabat, Kyung Woo-yeon dan Lee Soo, yang terjebak dalam perasaan tak terungkap selama 10 tahun. Ketika mereka mulai membuka perasaan mereka, muncul berbagai konflik baru.
Pemeran Utama: Ong Seong-wu sebagai Lee Soo, Shin Ye-eun sebagai Kyung Woo-yeon.
6. Soundtrack #1 (2022)
Sinopsis: Drama pendek tentang seorang penulis lirik dan seorang fotografer yang telah berteman selama 20 tahun. Mereka tinggal bersama selama dua minggu, dan perlahan mulai menyadari perasaan cinta di antara mereka.
Pemeran Utama: Park Hyung-sik sebagai Han Sun-woo, Han So-hee sebagai Lee Eun-soo.
7. Our Beloved Summer (2021)
Sinopsis: Mengisahkan dua mantan kekasih yang putus dengan tidak baik, namun harus bertemu lagi ketika film dokumenter SMA mereka yang lama viral. Hubungan lama mereka kembali diuji.
Pemeran Utama: Choi Woo-shik sebagai Choi Ung, Kim Da-mi sebagai Kook Yeon-su.
8. Romance is a Bonus Book (2019)
Sinopsis: Berkisah tentang seorang wanita yang mengalami kesulitan setelah bercerai dan mencoba kembali bekerja. Ia akhirnya bekerja di perusahaan penerbitan tempat sahabatnya, seorang editor berbakat, bekerja.
Pemeran Utama: Lee Na-young sebagai Kang Dan-i, Lee Jong-suk sebagai Cha Eun-ho.
9. Fight for My Way (2017)
Sinopsis: Mengisahkan empat sahabat yang berjuang menggapai impian mereka meski menghadapi berbagai rintangan. Fokus pada Ko Dong-man, seorang mantan atlet taekwondo, dan Choi Ae-ra, yang bercita-cita menjadi penyiar.
Pemeran Utama: Park Seo-joon sebagai Ko Dong-man, Kim Ji-won sebagai Choi Ae-ra.
10. One Spring Night (2019)
Sinopsis: Drama romantis yang mengikuti kehidupan Lee Jung-in, seorang wanita yang sedang dalam hubungan jangka panjang, namun mulai mempertanyakan hubungannya saat ia bertemu seorang ayah tunggal, Yoo Ji-ho.
Pemeran Utama: Han Ji-min sebagai Lee Jung-in, Jung Hae-in sebagai Yoo Ji-ho.