ruang

Yogyakarta Nikmati Akhir Pekan dengan “Come See Mie Festival 2024” di Candi Prambanan

Klantink saat memeriahkan Acara Some See Mie Festival 2024 di Candi Prambanan
Klantink saat memeriahkan Acara Some See Mie Festival 2024 di Candi Prambanan
Ruang Ilham
Ruang Ilham
Print PDF

Yogyakarta, Ruang.co.id– Warga Jogja tidak pernah kehabisan hiburan setiap akhir pekan. Banyak kegiatan tradisional hingga festival musik yang berlangsung.

Mie Sedaap, merek mie instan terkemuka di Indonesia, baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-20 dengan cara yang sangat meriah. Acara bertajuk “Come See Mie Festival 2024” ini berlangsung di salah satu ikon budaya Indonesia, Candi Prambanan, pada tanggal 20, 21,22 September 2024

Ribuan pengunjung dari berbagai penjuru tanah air berkumpul untuk merayakan bersama Mie Sedaap. Acara ini tidak hanya menyajikan beragam varian rasa Mie Sedaap yang lezat, tetapi juga menghadirkan pengalaman unik yang menggabungkan kuliner, seni, dan teknologi.

Beragam Fasilitas dan Seni

Beragam Hiburan
Ragam Hiburan dalam Come See Mie Festival 2024

Salah satu daya tarik utama festival ini adalah konsep yang mengajak pengunjung untuk mengeksplorasi lima panca indera. Mulai dari menikmati kelezatan Mie Sedaap dengan berbagai varian rasa baru, hingga merasakan sensasi visual yang memukau melalui instalasi seni interaktif.

Pengunjung juga dapat berpartisipasi dalam berbagai aktivitas seru seperti augmented reality photo booth, tunnel to the mythical gate, dan masih banyak lagi.

Pemilihan lokasi di Candi Prambanan bukan tanpa alasan. Mie Sedaap ingin mengapresiasi kekayaan budaya Indonesia dan mengajak generasi muda untuk lebih mencintai warisan budaya bangsa.

Dengan menggabungkan unsur modern dengan sentuhan tradisional, festival ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan berinovasi.

Konser Musik Bertabur Bintang

Salah satu stage dalam Come See Mie Festival 2024

Selain kuliner dan seni, festival ini juga dimeriahkan oleh penampilan dari berbagai musisi dan artis ternama. Panggung utama menjadi pusat perhatian para pengunjung yang antusias menyaksikan penampilan idola mereka. Dalam tiga hari acara ini berlangsungakan menghadirkan sejumlah musisi seperti Kotak, Klantink, The Cangcuters, Diskopantera, dan Kunto Aji.

Baca Juga  Djakarta Warehouse Project (DWP) 2024 Siap Guncang Jakarta

Mie Sedaap secara khusus menargetkan generasi muda atau Gen Z sebagai target utama dari festival ini. Hal ini terlihat dari berbagai elemen yang dihadirkan, mulai dari pemilihan musik, desain booth, hingga aktivitas yang ditawarkan. Dengan begitu, Mie Sedaap berharap dapat semakin dekat dengan hati generasi muda dan menjadi bagian dari momen-momen berharga mereka.

Come See Mie Festival 2024 berhasil menyedot perhatian publik dan mendapatkan sambutan yang sangat positif.