Open House Wabup Mimik Idayana! Keakraban Pejabat dan Insan Pers di Sidoarjo

Open House Wabup Mimik Idayana
Wabup Mimik Idayana dan suami, Rahmad Muhajirin, foto bersama perwakilan PWDPI DPC Sidoarjo. Foto: Istimewa
Ruang Nurudin
Ruang Nurudin
Print PDF

Sidoarjo, Ruang co id – Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana, menggelar open house Halal i Halal Lebaran Idul Fitri 1446 H, di kediaman pribadinya di komplek perumahan TNI AL Dusun Sugihwaras, Desa Kedungkendo, Kec. Candi, Sidoarjo. Acara open house ini diselenggarakan selama 2 hari, dibanjiri berbagai elemen masyarakat Sidoarjo.

Suasana di kediaman pribadi Wakil Bupati Mimik Idayana, tampak seperti orang yang punya hajat pada umumnya, tidak menampakkan spanduk atau backdrobe dengan potret Mimik Idayana berpakaian dinas sebagai wakil bupati dan tulisan open house Halal bI Halal wakil bupati. Setiap warga yang datang langsung disambut Mimik Idayana dengan didampingi suami, Rahmad Muhajirin, seorang pengusaha sukses.

Tidak ada pula penyambutan ala protokoler pemerintahan, yang ada sejumlah staf wakil bupati turut membantu mengarahkan setiap tamu yang hadir usai memberi ucapan selamat Idul Fitri, untuk langsung menikmati beragam menu kuliner prasmanan. Suasana di open house Wabup Mimik Idayana itu tampak begitu mencair tidak ada jarak sosok Mimik Idayana sebagai wakil bupati dihadapan warga masyarakatnya. Suasana semakin bertambah mencair, tatkala alunan organ tunggal dan beberapa biduan menyanyikan tembang dengan berbagai genre, mulai dari genre religi, hingga dangdut untuk menghibur pengunjung open house.

Tampak hadir pula tamu yang mewakili organisasi profesi jurnalis, dari Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) DPC Sidoarjo, dn langsung disambut hangat Wakil Bupati Mimik Idayana dan mengabadikan foto bersama, Kamis (3/4).

Kehadiran Sekretaris dan Bendahara PWDPI DPC Sidoarjo, semakin menambah warna keakraban hubungan antara pejabat daerah dengan insan pers di Sidoarjo. “Acara ini merupakan momen penting bagi jajaran pemerintah daerah dan insan pers untuk mempererat tali silaturahmi Lebaran Idulfitri. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah untuk membangun sinergi antara PWDPI DPC Sidoarjo dan pemerintah daerah dalam mendukung transparansi dan kemajuan Kabupaten Sidoarjo,” ujar Lisa M. Lasut, Sekretaris PWDPI DPC Sidoarjo.

Baca Juga  Jadwal Buka Puasa Surabaya dan Sekitarnya 2 Maret 2025 Waktu Magrib, Isya, dan Doa Berbuka Puasa

Dalam penyambutannya, Wabup Mimik menegaskan bahwa media memiliki peran krusial dalam membangun Sidoarjo yang lebih transparan dan berkembang. “Sinergi antara pemerintah dan insan pers sangatlah penting. Kami berharap media dapat terus berkontribusi dalam memberikan informasi yang edukatif dan berimbang kepada masyarakat,” harapan Wabup Mimik.

Di acara open house Halal bI Halal Wabup Mimik Idayana ini, juga diselingi dengan sesi diskusi antara PWDPI DPC Sidoarjo dan pemerintah daerah terkait, dengan pembahasan berbagai isu strategis di Kabupaten Sidoarjo. Diskusi ini juga membahas pentingnya kebebasan pers yang bertanggung jawab, transparansi informasi dalam pemerintahan, serta peran jurnalis dalam mengawal kebijakan publik.

Wabup Mimik juga menegaskan bahwa pemerintah daerah siap menerima kritik dan masukan yang konstruktif dari insan pers demi kemajuan Sidoarjo. Sebagai bentuk komitmen bersama dalam membangun Sidoarjo yang lebih baik, kebersamaan antara pemerintah daerah dan insan pers dalam mewujudkan transparansi, keadilan, dan kesejahteraan bagi masyarakat Sidoarjo.