ruang

Subandi-Mimik Janjikan Smart City, BHS Jadi Jurkam Pamungkas di Kampanye Akbar BAIK

Kampanye Akbar Paslon BAIK
Bambang Haryo Soekartono (BHS), Anggota DPR-RI, menjadi jurkam pamungkas di kampanye akbar Paslon BAIK Subandi-Mimik di Sidoarjo. Subandi diakui sukses membangun infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan warga selama menjabat.
Ruang redaksi
Print PDF

Sidoarjo, Ruang.co.idAngota F.Gerindra DPR-RI Bambang Haryo Soekartono (BHS), mengaku dari Jakarta atas keinginannya untuk sengaja datang di acara Kampanye Akbar pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Subandi – Mimik (BAIK) sebagai kampanye terahir di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sidoarjo.

Sedangkan Kampanye Akbar Paslon 1 BAIK Subandi – Mimik, berlangsung di Lapangan Desa Telasih, Kec. Tulangan, Sidoarjo, pada Minggu pagi (17/11).

Anggota DPR-RI BHS dari daerah pemilihan (dapil) Surabaya dan Sidoarjo yang didapuk di panggung kampanye Akbar sebagai juru kampanye (jurkam) pamungkas mengatakan, “Saya hadir disini atas keinginan saya, memperkuat pasangan calon BAIK untuk memenangkan di Pilkada Sidoarjo 2024”.

BHS mengakui capaian keseriusan kerja Subandi selama menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Sidoarjo, faktanya diakui dan dirasakan oleh masyarakat Sidoarjo, Ia telah berhasil meningkatkan kualitas infrastruktur, seperti jalan beton dan membangun gedung yang rusak.

“Pak Subandi sudah membangun infrastruktur, kini saatnya melanjutkan kerja keras tersebut dengan fokus pada kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.

Isapan jempol BHS pada Cabup Subandi, bukan hanya keberhasilan capaian kerjanya membangun infrastruktur. Kolaborasi Subandi bersama mantan Bupati Mudhlor juga dinilai berhasil melaksanakan program kerja mendatangkan investor untuk membangun usaha di sektor industrial dan sebagai kepala daerah, dia berhasil menjaga hubungan baik dengan pelaku industri, serta menciptakan lapangan kerja untuk masyarakat Sidoarjo, meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat Sidoarjo dengan menerapkan program BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan di tingkatan Pratama.

“Terbukti diakui, Pak Subandi peduli dan berpihak pada warga Sidoarjo, kasih bantuan beasiswa, beri bantuan sekolah swasta, BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan, beri bantuan petani dan nelayan, menumbuhkembangkan UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah),” kagumnya.

Baca Juga  Deklarasi Kampanye Damai Pilgub Jawa Timur 2024: Awal Menuju Persaingan Sehat dan Jujur

“Tinggal saatnya memenangkan pak Subandi nanti jadi Bupati, saya yakin direalisasi janjinya BPJS akan ditingkatkan jadi Utama, nambah jumlah penerima beasiswa, nambah dana desa jadi Rp 500 juta, tingkatkan nilai insentif para guru, betonisasi jalan diteruskan, ciptakan lapangan kerja untuk warga Sidoarjo sampai 60 persen, dan hebatnya memikirkan Sidoarjo nanti jadi Smart City,” imbuh kagum anggota DPR-RI ini.

BHS yang juga sebagai Ketua Dewan Penasihat P. Gerindra Jatim, memberikan beberapa masukan penting, seperti pemanfaatan sungai untuk swasembada air, pembangunan pasar yang layak, serta optimalisasi potensi perikanan di kawasan pesisir Sidoarjo.

“Sebagian besar warga Sidoarjo sudah merasakan manfaatnya dan di Pilkada ini lebih banyak mendukung pasangan ini, dan saya yakin pasangan BAIK pasti memenangkan suara Pilkada, Subandi-Mimik pastinya akan membawa Sidoarjo menjadi lebih baik lagi,” pungkas BHS.

Gelaran Kampanye Akbar Paslon 1 BAIK, Subandi-Mimik, nampaknya secara all out dimaksmalkan untuk mengambil hati warga Sidoarjo guna memilihnya.

Di atas panggung Kampanye Akbar Gerakan KeBAIKan Subandi-Mimik, Cabup Subandi dan Cawabup Mimik Idayana di penghujung kampanyenya berharap dan menitip pesan kepada warga masyarakat pemilih Sidoarjo, pentingnya memahami dan memilih pemimpin bersih dan amanah untuk Sidoarjo.

Ia mengingatkan masyarakat akan krisis kepemimpinan yang dialami daerah tersebut, dengan tiga bupati sebelumnya terjerat kasus korupsi, dan ia meyakinkan telah menjalani sebaai pemimpin yang bersih dan amanah kepada masyarakat Sidoarjo.

“Jangan pilih calon pemimpin daerah yang pernah dipanggil KPK, pilihlah pemimpin yang bersih dari korupsi, memiliki rekam jejak yang bersih, dan amanah, pilih saja Subandi – Mimik nomer 1,” tegas Subandi.

Cabup Subandi juga mengajak masyarakat untuk menjaga komitmen dan tetap solid mendukung paslon nomor 1 BAIK dengan mencoblos simbol kerudung hijau di TPS (Tempat Pemungutan Suara). Dengan mencoblosnya, Paslon BAIK optimistis akan dapat membawa perubahan positif dan lebih baik lagi bagi Sidoarjo.

Baca Juga  Dukung Tenaga Kerja Lokal, Khofifah Apresiasi Pabrik AIM Biskuit di Sidoarjo

“Marilah kita jadikan Sidoarjo lebih baik lagi dipimpin oleh orang BAIK,” serunya disambut gemuruh sorak dukungan ribuan massanya.

Selain dihadiri Paslon Subandi-Mimik dan sejumlah anggota dewan dari tingkat Kab. Sidoarjo hingga tingkat Prov. Jatim untuk berkampanye, juga all out dengan kegiatan sosial Makan dan Minum Gratis usai senam pagi, dan tebus murah sembako, serta bagi – bagi doorprize hadiah di lapangan Desa Telasih.

Tak ayal ribuan warga Sidoarjo terutama warga Kec. Tulangan yang mendapati kupon, berduyun – duyun dengan suka cita datang untuk membuktikannya, terutama disaat kebutuhan sembako hingga kini harganya relatif merangkak naik mahal dari jangkauan rakyat jelata.

Acara Kampanye Akbar Gerakan KeBAIKan berlangsung lebih meriah lagi dengan hiburan orkes dangdut yang sengaja dihadirkannya. Ada bintang dangdut Jatim Cak Sodik Monata, artis – artis KDI Sherly dan Norma, serta penampilan artis – artis OM. Adella. (DIN)