Armuji Pimpin DPC PDIP Surabaya Gus Yani Nakhodai PDIP Gresik

Kepemimpinan DPC PDIP
Armuji Terpilih pimpin DPC PDIP Kota Surabaya. Foto: Istimewa
Ruang Gentur
Ruang Gentur
Print PDF

Ruang.co.id – Dua tokoh Sentral Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP ) kota Surabaya dan Kabupaten Gresik, Arnuji dan Fandi Ahmad Yani ( Gus Yani) Terpilih menjadi ketua DPC partai berlambang banteng tersebut di wilayahnya masing- masing. Kedua tokoh tersebut terpilih menjadi ketua dalam Konferensi cabang ( Konfercab ) di hotel Shangrilla dan gedung Empire, minggu, (21/12) siang.

Dengan terpilihnya kedua tokoh sentral di wiliyahnya masing- masing ini, semakin memperkuat basis PDIP di kota Surabaya dan kabupaten Gresik.

Dijumpai usai Konfercab, ketua DPD PDIP Jawa Timur, Said Abdullah atau yang lebih dikenal dengan Buya Said mengatakan, Hasil konfercab di 38 kota/ kabupaten di Jawa Timur ini memang banyak menampilkan wajah dari eksekutif dan Legislatif. Ini dilakukan agar tercipta sinergi yang kuat dalam konsolidasi antar daerah untuk memenangkan partai di Jawa Timur nanti.

“Saat ini yang kita perlukan adalah menjaring kaum Gen Z. Karena itu diperlukan kerjasama yang kompak di semua lini. Sehingga para kader terbaik yang terpilih saat ini merupakan para pekerja keras yang siap bertarung untuk kemajuan Partai,” ujar Buya Said.

Sementara Walikota Surabaya yang juga wakil ketua bidang pemuda olah raga DPD PDIP Jawa Timur, Eri Cahyadi menanggapi terpilihnya Armuji sebagai ketua DPC PDIP Surabaya mengatkan, dirinya bersyukur dengan terpilihnya Armuji. Karenacdengan terpilihnya Armuji, keseimbangan politik di Jawa Timur terjaga. Karena Armuji sebagai Wakil walikota akan lebih membantu dirinya sebagai walikota untuk menjalankan tugas- tugas kepartaian. Sehingga pengelolaan partai di Surabaya lebih lancar tanpa meninggalkan tugas- tugas pemerintahan.

“Dengan terpilihnya Pak Armuji sebagai ketua DPC PDIP kota Surabaya, sangat membantu saya dalam menjalankan tugas kepartaian dan pemerintahan. Yang tidak kalah penting adalah membantu mempermudah kami dalam melayani masyarakat kota Surabaya, ” ujar Eri.

Baca Juga  Hasil Konferda, Said Abdullah Kembali Nahkodai PDIP Jawa Timur periode 2025-2030

Di sisi lain, di kabupaten Gresik, dengan terpilihnya Fandi Akhmad Yani sebagai ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gresik periode 2025-2030. Semakin memantapkan posisi Gus Yani sebagai bupati yang sekaligus pengendali PDIP di kabupaten Gresik.

Gus Yani Ketua DPC PDIP Gresik
Gus Yani Terpilih pimpin DPC PDIP Gresik. Foto: Istimewa

Terpilihnya Hus Yani ini merupakan Keputusan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarno Putri.

Selain Fandi Akhmad Yani, partai berlambang banteng itu juga menetapkan dua calon personalia, yakni Thoriqi Fajrin dan Nadlir.

Ketua Fraksi PDIP DPRD Gresik Noto Utomo membenarkan hasil konfercab itu. Di mana Thoriqi Fajrin sebagai sekretaris DPC dan Nadlir sebagai bendahara DPC.

Baca Juga  PDIP Jatim Mantapkan Arah Organisasi Lewat Konferda–Konfercab

Pengumuman hasil Konfercab dibacakan langsung oleh pengurus DPP PDI Perjuangan bidang kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat. Penetapan Ketua DPC serta dua calon personalia tersebut berdasarkan Surat Keputusan DPP PDI Perjuangan Nomor 15.05/Kpts-KP/DPP/XII/2025. Penunjukan dilakukan setelah melalui tahapan psikotes dan evaluasi kinerja.